pengolahan bahan galian
Merupakan proses pemisahan mineral berharga dari gangue nya secara mekanis menghasilkan produk yang kaya akan mineral berharga (konsentrat) dan tailing (produk yang umumnya terdiri dari gangue mineral). Keuntungan dilakukan pengolahan bahan galian :
1. Bila jarak antara tambang ke tempat peleburan jauh, dengan adanya pengolahan dapat mengurangi biaya transportasi.
2. Untuk melebur perlu flux (bahan imbuh) untuk mengikat gangue mineral agar menjadi slag dan menurunkan titik lebur slag. Dengan adanya pengolahan kadar naik, gangue sedikit dan flux berkurang.
3. Kapasitas terbatas, dengan adanya pengolahan, logam yang yang didapat dari hasil peleburan lebih banyak.
4. Logam yang hilang bersama slag dengan adanya pengolahan menjadi sedikit.
Bahan galian berdasarkan industry dan pemanfaatannya :
1. Bijih/ore (bahan galian logam)
a. Native = Bentuk unsure (Au, Cu)
b. Sulfide = Komposisi sulfida (galena Pbs, chalcopyrite CuFeS2)
c. Oksida = Komposisi oksida (hematite Fe2O3)
d. Kompleks = Lebih dari satu mineral berharga (Pb, Cu)
2. Bahan bakar (bahan galian energy)
Batubara, minyak, mangan
3. Bahan galian industry (non mallic mineral)
Dimanfaatkan karena sifat kekuatan, kehalusan dan keindahan
Pentingnya Pengolahan :
1. Sekarang kadar banyak yang rendah
2. Banyak bahan substitusi
3. Masalah lingkungan
4. Daur ulang (scrap diolah)
Kriteria keberhasilan pengolahan bahan galian :
Ciri pemisahan : tidak ada yang sempurna, ada mineral berharga yang hilang masuk ke tailing dan ada gangue yang masuk konsentrat.
pengolahan bahan galian
Untuk menyatakan keberhasilan suatu proses pemisahan mineral :
1. Recovery/perolehan menunjukan effisiensi pemisahan
Banyaknya mineral berharga dalam konsentrat
R
=
----------------------------------------------------------------------
Banyaknya mineral berharga dalam feed(umpan)
Cc
R = -----
x 100%
Ff
dimana :
R = Recovery
C = Consentrate
F = Feed
2. Kadar atau kandungan mineral berharga dalam konsentrat
Massa mineral berharga dalam konsentrat
Kadar = --------------------------------------------------------------
Massa konsentrat seluruhnya
3. Ratio of concentration (Nisbah Konsentrasi)
Banyaknya umpan pengolahan untuk menghasilkan 1 ton konsentrat.
Massa umpan
NK =
--------------------------
Massa konsentrat
4. Economic recovery
Macam-macam pengolahan bahan galian :
1. Kominusi
Membebaskan mineral berharga
2. Klasifikasi partikel berdasarkan pada :
a. Dimensi (pengayakan)
b. Perbedaan berat jenis dan massa atau kecepatan jatuh dalam media atau klasifikasi hidrolika
3. Pemisahan
a. Berat jenis :
*) Media larutan berat (HLS, HMS)
*) Aliran vertical (jigging)
*) Aliran film (shaking table)
b. Perbedaan sifat kemagnetan
c. Perbedaan daya hantar listrik
d. Sifat permukaan mineral, senang tidaknya terhadap udara
4. Dewatering
Thickening, filtering, drying
5. Sampling, material handling
Kamis, 19 November 2009
mineral Processing
Diposting oleh
Ekky Putra S
di
19.44
Kirimkan Ini lewat EmailBlogThis!Bagikan ke XBerbagi ke FacebookBagikan ke Pinterest
Label:
Dunia Tambang
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar
manusia gda yang sempurna, jadi mohon maaf kalo ada kekurangan, jd mhon berikan komentar buat blog ini biar bisa membangun..